Larangan Berbuat Kekejian — Atau
Melanggar Batas — Serta Berkata Kotor
1731. Dari Ibnu Mas'ud r.a.,
katanya: "Rasulullah s.a.w. bersabda: "Bukannya seorang mu'min yang suka
mencemarkan nama orang, atau yang suka melaknat dan bukan pula yang berbuat
kekejian serta yang kotor mulutnya." Diriwayatkan oleh Imam Termidzi dan ia
mengatakan bahwa ini adalah Hadis hasan.
1732. Dari Anas r.a.,
katanya: "Rasulullah s.a.w. bersabda: Tidaklah kekejian - atau melanggar batas
menurut ketentuan syara' atau adat - itu bertempat dalam sesuatu, melainkan ia
akan menyebabkan celanya dan tidaklah sifat malu itu bertempat dalam sesuatu,
melainkan ia akan merupakan hiasannya - yakni malu mengerjakan kejahatan atau
apa-apa yang tidak sopan." Diriwayatkan oleh Imam Termidzi dan ia mengatakan
bahwa ini adalah Hadis hasan.
No comments:
Post a Comment